PEKANBARU (RIAUPOS.CO) — Aksi peretasan aplikasi perpesanan WhatsApp (WA) terjadi di Pekanbaru. Tak tanggung-tanggung, yang jadi korban adalah nomor WA milik Wali Kota (Wako) Pekanbaru Dr H Firdaus ST MT. Pelaku kepada nomor kontak yang terkait dengan WA tersebut meminta uang hingga Rp6 juta.
Peretasan ini diketahui Kamis (8/8) pagi tadi. Salah satu yang menginformasikannya adalah Komandan Kodim 0301/Pekanbaru Letkol Andri. Dalam waktu yang berdekatan, beberapa orang lain juga jadi sasaran.”Tadi pagi Dandim yang beritahukan di grup,” kata Kabag Humas Setdako Pekanbaru Masirba H Sulaiman.
Modus pelaku adalah dengan mengirimkan pesan WA menanyakan kabar. Karena penerima pesan WA mengira itu adalah Wako Pekanbaru, maka WA langsung direspon. Namun pelaku saat akan ditemui malah menghindar. Dia malah menanyakan apakah saldo sasaran tersedia dana Rp6 juta dan minta dikirimkan dengan janji akan dikembalikan sore.
Irba, begitu Kabag Humas akrab disapa menegaskan Wako Pekanbaru tidak mungkin meminta-minta uang seperti itu pada relasi dan mitra kerja.”Kami mengimbau masyarakat untuk waspada dan tidak merespon jika menerima permintaan pesan WhatsApp seperti ini,” singkatnya.(ali)Laporan: M Ali Nurman
Editor: Arif Oktafian