StikerWA.COM – Siapa tidak mengenal artis canti Angel Karamoy?
Artis peran berdarah Manado ini nampaknya kembali menjadi sorotan.
Setelah dikabarkan putus hubungan dengan Sutradara Jose Purnomo, Angel tersangkut kasus baru.
Bukan tentang kehidupan pribadinya, dirinya menjadi korban penyalahgunaan nama.
Dikabarkan ada sebuah akun Facebook yang mengatasnamakan dirinya melakukan hal tidak terpuji.
Akun palsu tersebut nampak menggunakan nama dan foto dirinya untuk menipu orang-orang.
Melalui unggahan Instagram pribadinya @realangelkaramoy pada Senin (6/1/2020), ibu 2 anak itu mengungkapkan kebenarannya.
Unggahan Angel Karamoy (IG @realangelkaramoy)
Unggahan tersebut berisi foto tangkapan layar akun bodong di Facebook itu dengan menyertakan penjelasan.
“Guys, ini akun Facebook Angel Karamoy Palsu!” Tulisnya.
Dirinya juga menjelaskan bahwa akun tersebut sering melakukan penipuan dengan meminjam uang pada seseorang.