Google Bakal Perketat Iklan untuk Hindari Penipuan : Okezone techno

1 min


123
Google Bakal Perketat Iklan untuk Hindari Penipuan : Okezone techno

JAKARTA- Google tampaknya akan memperketat iklan di platfromnya untuk menghindari penipuan. Melalui induk perusahaannya, Alphabet mengungkap pengiklan harus menyelesaikan proses verifikasi sebelum membeli ruang iklan.

Hal tersebut membuat proses iklan lebih transparan.Pengiklan perlu menyerahkan identifikasi pribadi dan dokumen bisnis yang membuktikan siapa mereka dan berasal dari negara mana mereka beroperasi.

Dilansir dari laman Reuters, Google sampai sekarang hanya memerlukan verifikasi identitas untuk pengiklan politik yang beriklan untuk pemilihan di platformnya.

Proses verifikasi juga sering digunakan untuk menyaring pengiklan dengan kualitas rendah, seperti yang berusaha menjual masker medis palsu selama pandemi virus corona.

Google mengatakan akan memulai langkah tersebut dengan memverifikasi pengiklan secara bertahap di Amerika Serikat dan akan dikembangkan lebih luas lagi secara global.

Proses tersebut diperkirakan akan memakan waktu beberapa tahun.

Google mengatakan pengguna akan bisa melihat informasi tentang pengiklan di balik iklan yang mereka lihat mulai musim panas ini

(amr)


Like it? Share with your friends!

123

What's Your Reaction?

Marah Marah
0
Marah
Suka Suka
0
Suka
Kaget Kaget
0
Kaget
Muntah Muntah
0
Muntah
Sedih Sedih
0
Sedih
Ketawa Ketawa
0
Ketawa
Cinta Cinta
0
Cinta
Ngakak Ngakak
0
Ngakak