Timlo.net—Perusahaan teknologi besar seperti Facebook, Apple, Google, Microsoft dan lain-lain memiliki dampak besar terhadap lingkungan. Hal ini karena mereka memproduksi produk fisik yang memakai sumber alam. Selain itu, mereka memakai pusat data yang besar. Pusat data itu tentunya memerlukan sumber alam yang besar juga.
Itulah sebabnya selama beberapa tahun ini, banyak perusahaan teknologi membuat komitmen untuk memastikan operasional mereka ditenagai oleh energi terbarukan. Sepertinya Facebook berhasil mewujudkan target mereka untuk memakai energi terbarukan 100% untuk operasional global mereka. Target itu dibuat Facebook pada 2018.
“Sekalipun kami telah meraih tujuan terbaru mereka, pekerjaan kami belum selesai. Kami akan membuat kontrak untuk proyek listrik tenaga StikerWA dan angin supaya tetap memakai energi terbarukan 100%. Kami sudah menetapkan tujuan baru pada 2030, kami ingin mencapai emisi net zero tidak hanya pada operasional kami sendiri tapi rantai nilai kami (pemasok kami, juga hal-hal seperti perjalanan bisnis dan perjalanan karyawan),” tulis Facebook dilansir dari Ubergizmo, Kamis (15/4).
Mereka menambahkan,” Kami mengenali urgensi perubahan iklim. Kami tahu 10 tahun ke depan akan menjadi masa penentuan untuk pengurangan emisi gas rumah kaca dan kami punya peran dalam usaha ini—baik sebagai sebuah platform yang menghubungkan orang kepada informasi dan sebagai perusahaan global yang mendukung aksi iklim.”
Editor : Ranu Ario
Operasional Global Facebook Pakai Energi Terbarukan 100 Persen – Timlo.net
1 min
