Ingin Lebih Dekat dengan Murid, Kepala Sekolah SD Tampil di Facebook Dengan Cara Unik Ini

1 min


145
Ingin Lebih Dekat dengan Murid, Kepala Sekolah SD Tampil di Facebook Dengan Cara Unik Ini

TRIBUN-MEDAN.com – Seorang kepala sekolah dasar (SD) asal Beaumont, Texas memiliki cara unik untuk semakin mendekatkan diri pada murid-muridnya, yakni dengan menceritakan dongeng sebelum tidur pada mereka.
Namun yang membuatnya semakin unik adalah, kisah itu diceritakannya melalui media sosial Facebook.
Aksi Belinda George, kepala sekolah Homer Drive Elementary, itu berhasil merebut hati netizen ketika video aksinya itu mulai muncul.
George mengambil inisiatif ini agar dia dapat membina hubungan dengan murid-muridnya.
Sekaligus mendorong keinginan mereka untuk membaca.
George yang berusia 42 tahun, mengunggah video di Facebook-nya setiap Selasa malam pukul 19.30.
Ia akan membacakan cerita pengantar tidur kepada murid-muridnya.
Tetapi karena popularitasnya yang semakin meningkat, bahkan orang dewasa sudah mulai mendengarkan bacaannya.
George menampilkan bacaan dongeng terbaru pada Selasa (5/3/2019).
Tapi kali ini, dia mengenakan gaun unicorn dalam bacaannya tentang “Howie Has a Stomachache” oleh Johnny Moore, serta “Whispering Winds” oleh Rachel Hedgecock.George pertama kali memulai inisiatif ini pada bulan Desember 2018 yang lalu. Ia terus membaca bacaan mingguannya kepada murid-muridnya.


Like it? Share with your friends!

145

What's Your Reaction?

Marah Marah
0
Marah
Suka Suka
0
Suka
Kaget Kaget
0
Kaget
Muntah Muntah
0
Muntah
Sedih Sedih
0
Sedih
Ketawa Ketawa
0
Ketawa
Cinta Cinta
0
Cinta
Ngakak Ngakak
0
Ngakak