Google Camera 6.2 Tambahkan Fitur Populer

1 min


97
Google Camera 6.2 Tambahkan Fitur Populer

Jakarta, Selular.ID – Kendati aplikasi Google Camera tidak dirilis untuk perangkat lain, namun kenyataannya banyak pengembang yang menyediakan APK agar aplikasi khusus milik smartphone Pixel itu bisa digunakan oleh pengguna smartphone Android lain.Pekan ini, Google baru saja menggulirkan pembaruan ke aplikasi Google Camera versi 6.2 yang sekarang dilengkapi dengan mode Gelap dan beberapa perubahan lainnya. Jika Anda menggunakan perangkat Pixel, Anda bisa meng-update aplikasi melalui Google Play Store.Menurut Android Police, pengaturan pada aplikasi kamera yang diperbarui akan otomatis masuk ke mode Gelap ketika Penghemat Baterai diaktifkan. Laporan itu mengatakan Mode Gelap bekerja secara konsisten dengan Android Q beta yang diinstal, tetapi tidak begitu dengan Android 9 Pie.Aplikasi Google Camera sebenarnya sudah menggunakan latar belakang hitam, jadi mengapa menambahkan Mode Gelap? Nah, jika Anda berada di ruangan gelap atau keluar di malam hari dan harus masuk ke pengaturan aplikasi di Google Camera, Anda akan langsung dibutakan oleh latar belakang putih yang digunakan untuk halaman itu.Mengapa Google mengaktifkan mode Gelap saat Penghemat Baterai dihidupkan? Karena jika Anda memiliki smartphone dengan layar AMOLED, latar belakang hitam berarti lebih sedikit piksel yang harus diaktifkan, artinya, perangkat akan menggunakan daya baterai lebih sedikit.Perubahan lain dapat dilihat saat bergerak antara pengaturan kamera, video, potret, dan panorama di aplikasi. Sebelumnya, ketika pengguna beralih antara kamera dan video, misalnya, ia akan melihat layar transisi hitam dengan ikon pengaturan yang dipilih di tengah.Pada versi 6.2, saat beralih antar pengaturan, layar tidak lagi menjadi hitam dan sebagai gantinya menunjukkan apa yang dilihat kamera Anda. Ada juga efek zoom in dan zoom out sementara ikon pengaturan yang dipilih tetap di tengah layar.Dan ada satu perubahan terakhir. Saat blitz dihidupkan
untuk kamera selfie yang menghadap ke depan, ikon blitz akan muncul di layar.Penting dicatat, Anda harus memiliki aplikasi Google Camera versi 6.2 dan handset Pixel untuk bisa menikmati semua fitur baru di atas.


Like it? Share with your friends!

97

What's Your Reaction?

Marah Marah
0
Marah
Suka Suka
0
Suka
Kaget Kaget
0
Kaget
Muntah Muntah
0
Muntah
Sedih Sedih
0
Sedih
Ketawa Ketawa
0
Ketawa
Cinta Cinta
0
Cinta
Ngakak Ngakak
0
Ngakak