Akhirnya, WhatsApp Punya Fitur Kecepatan Pesan Suara

1 min


108
Kamu Harus Waspada! Ini Tanda WhatsApp Mau Dibajak

Jakarta, CNBC Indonesia – Aplikasi perpesanan sebagian besar didominasi oleh beberapa opsi tertentu, dengan WhatsApp menempati panggung utama karena popularitasnya yang masif di wilayah seperti India dan bagian lain Asia, termasuk di Indonesia.
Oleh Karena itu, setiap perubahan kecil dan penambahan fitur pada WhatsApp menciptakan riuh besar yang mempengaruhi miliaran pengguna.
Seperti dikutip XDA, fitur pesan suara atau catatan suara WhatsApp adalah salah satu tambahannya, menjadi populer di kalangan audiens yang terkadang lebih suka mengirimkan pesan suara daripada teks.

Nah, jika Anda telah menerima banyak pesan suara di WhatsApp, aplikasi instant message (IM) dapat memudahkan Anda untuk mendengarkannya dengan cepat menggunakan opsi kecepatan pemutaran.

Menurut laporan WABetaInfo, WhatsApp akhirnya meluncurkan kemampuan untuk mendengarkan pesan suara pada kecepatan pemutaran yang berbeda bagi pengguna beta di Android.
Fitur ini sudah dikembangkan sekitar sebulan yang lalu, dan peluncurannya ke pengguna beta agak mengejutkan karena kecepatan pengembangan dan peluncuran fitur di WhatsApp sangat lambat dibandingkan dengan Telegram dan lainnya.
Tetapi lebih baik terlambat daripada tidak sama sekali, pengguna di WhatsApp Beta 2.21.9.4 sekarang bisa melihat tombol adanya fitur kecepatan dengan opsi 1x / 1.5x / 2x pada pesan suara.
Dengan demikian, pengguna tinggal menekan tombol untuk mengubah kecepatan ke opsi berikutnya. Ini akan sangat berguna saat pengguna membutuhkan rekap dan hanya ingin membaca sepintas pesan suara, atau ketika grup melakukan spam pada pesan suara dan Anda hanya ingin memeriksa apakah Anda melewatkan sesuatu yang penting.

[Gambas:Video CNBC]

(tas/tas)


Like it? Share with your friends!

108

What's Your Reaction?

Marah Marah
0
Marah
Suka Suka
0
Suka
Kaget Kaget
0
Kaget
Muntah Muntah
0
Muntah
Sedih Sedih
0
Sedih
Ketawa Ketawa
0
Ketawa
Cinta Cinta
0
Cinta
Ngakak Ngakak
0
Ngakak