Anda Pengguna Google? Ini 5 Cara Baru untuk Mengamankan Akun! : Okezone techno

1 min


134
https: img.okezone.com content 2020 11 30 16 2318872 anda-pengguna-google-ini-5-cara-baru-untuk-mengamankan-akun-OZGBvbynZH.jpg

JAKARTA – Di era modern seperti sekarang ini, sudah semakin banyak kejahatan di dunia maya dengan menyalahgunakan data dari pengguna suatu platform.

Para peretas data memiliki kemampuan khusus untuk dapat mengakes data pengguna, dan memanfaatkannya sebagai alat untuk mencari keuntungan bagi dirinya sendiri.
Menurut laporan Digital Shadows, terdapat sekitar 15 miliar kata sandi akun curian dari lebih dari 100.000 pelanggaran data tersedia di web. Kata sandi tersebut dijual seharga sekitar USD 15 dari masing-masing kata sandi tersebut.
Baca Juga: Update Google Message Hadirkan End-to-End Encryption
Ada situs yang memelihara database yang diperbarui secara berkala dari alamat email dan kata sandi curian. Maka itu, hal ini sangat berbahaya bagi keamanan akun pengguna. Namun jangan khawatir, dirangkum dari Fox News pada Senin (30/11/2020), berikut 5 cara baru untuk mengamankan akun Google:
Baca Juga: Google Assistant Hadirkan Fitur Anak Lacak Posisi Orangtuanya
1. Gunakan Kata Sandi yang Sulit Ditebak
Dalam pembuatan kata sandi, hal ini sangat penting untuk lebih diperhatikan bagi setiap pengguna. Buatlah 15 karakter atau lebih dan sertakan angka, huruf kapital, tanda baca, atau simbol. Jangan gunakan nama, nomor ulang tahun, atau informasi pribadi Anda.
2. Gunakan Metode 2FA
Ada cara yang lebih kuat untuk memverifikasi identitas pengguna yaitu dengan cara menggunakan Google Authenticator. Ini adalah aplikasi yang menghasilkan kode 2FA. Jadi, peretas tidak akan mudah mengakses data Anda, mereka harus mendapatkan kode 2FA di ponsel Anda terlebih dahulu untuk dapat mengakes data Anda.

3. Pastikan Anda Dapat Mengakses Kembali Akun Anda
Selain itu cara lainnya adalah dengan mengatur opsi pemulihan jika Anda lupa kata sandi atau berpindah perangkat. Ini adalah cara Anda kembali ke akun Google Anda atau mengubah kata sandi jika Anda lupa.
4. Lakukan Pemerikasaan Terhadap Akun Anda
Google akan mencatat setiap perangkat yang telah dimasuki, Jadi Anda perlu selalu mengeceknya untuk memastikan apakah benar bahwa yang mengakses itu Anda atau tidak.
Baca Juga: Google Chrome Dioptimalkan dan Tersedia untuk Chipset M1
5. Gunakan Program Perlindungan Lanjutan Google
Program Perlindungan Lanjutan adalah lapisan keamanan terkuat Google. Perlindungan Lanjutan disarankan bagi siapa saja yang berisiko terkena serangan online yang ditargetkan seperti jurnalis, aktivis, pemimpin bisnis, dan admin TI.


Like it? Share with your friends!

134

What's Your Reaction?

Marah Marah
0
Marah
Suka Suka
0
Suka
Kaget Kaget
0
Kaget
Muntah Muntah
0
Muntah
Sedih Sedih
0
Sedih
Ketawa Ketawa
0
Ketawa
Cinta Cinta
0
Cinta
Ngakak Ngakak
0
Ngakak