Aplikasi-Aplikasi di iOS Sempat Tumbang karena Facebook

1 min


111
Agustin Setyo Wardani

Liputan6.com, Jakarta – Sejumlah aplikasi dan layanan populer seperti Spotify, Pinterest, hingga Tinder yang dipasang di iOS sempat tidak bisa diakses, tadi malam. Rupanya, masalah ini terkait dengan login Facebook.
Semalam, laman pendeteksi situs tumbang DownDetector.com banyak menerima laporan terkait tumbangnya aplikasi media sosial saat baru dibuka. Kejadian ini terjadi di perangkat iPhone atau iPad.

Mengutip laman The Verge, Sabtu (11/7/2020), penyebab gangguan ini tampaknya adalah kit software pengembangan Facebook alias (SDK). SDK banyak dipakai aplikasi untuk mengelola login pengguna memakai akun Facebook.
Gangguan ini hanya terjadi pada perangkat dengan iOS, sementara tidak ada laporan tentang aplikasi serupa yang tumbang di Android.
Pihak Facebook  belakangan memberikan pernyataan, mengakui bahwa software-nya telah menyebabkan masalah.
“Kami menyadari dan menyelidiki peningkatan kesalahan pada SDK iOS yang menyebabkan beberapa aplikasi mogok,” kata Facebook.


Like it? Share with your friends!

111

What's Your Reaction?

Marah Marah
0
Marah
Suka Suka
0
Suka
Kaget Kaget
0
Kaget
Muntah Muntah
0
Muntah
Sedih Sedih
0
Sedih
Ketawa Ketawa
0
Ketawa
Cinta Cinta
0
Cinta
Ngakak Ngakak
0
Ngakak