Aplikasi Zoom Klaim Tak Lagi Sebar Data Pengguna ke Facebook

1 min


116
Aplikasi Zoom Klaim Tak Lagi Sebar Data Pengguna ke Facebook

Jakarta, StikerWA Indonesia — Motherboard mengabarkan aplikasi video call atau video konferensi Zoom memperbarui aplikasinya di iOS untuk menghapus kode yang mengirim data pengguna ke Facebook. Pembaruan itu sebagai tindak lanjut analisis Motherboard yang menyebutkan Zoom mengirimkan data zona waktu, lokasi, dan perangkat Facebook saat pengguna Zoom yang memiliki akun Facebook atau tidak membuka aplikasi itu.Motherboard juga mengatakan Zoom tidak menjabarkan data itu dalam kebijakan privasinya.


Nama aplikasi Zoom meroket setelah pandemi virus corona covid-19 melanda dan memaksa banyak pekerja bekerja dari rumah (Work From Home/WFH). Melansir The Verge, CEO Zoom Eric S. Yua mengatakan Zoom menerapkan fitur ‘Login dengan Facebook’ menggunakan kit pengembangan perangkat lunak Facebook (SDK) untuk iOS. Facebook SDK, kata dia, mengumpulkan informasi perangkat yang tidak perlu bagi Zoom dalam menyediakan layanan. 
Terkait hal itu, Yuan mengatakan data yang dikumpulkan tidak termasuk informasi pengguna pribadi, melainkan informasi tentang perangkat pengguna. Namun, dia berkata pengguna harus memperbarui aplikasi iOS ke versi terbaru agar data yang dianggap bocor ke Facebook itu tidak terjadi kembali.”Kami dengan tulus meminta maaf atas keprihatinan yang disebabkan ini dan tetap berkomitmen kuat untuk melindungi privasi pengguna kami,” kata Yuan.”Kami sedang meninjau proses dan protokol kami untuk mengimplementasikan fitur-fitur ini di masa depan untuk memastikan ini tidak terjadi lagi,” tambahnya.[Gambas:Video StikerWA]Melansir Tech Radar, Motherboard menyampaikan Zoom telah berhenti mengirim data ke Facebook ketika aplikasi diluncurkan pasca pembaharuan di iOS. Namun, Zoom mengatakan pengguna masih dapat masuk dengan akun Facebook mereka jika mereka memilikinya meski Facebook SDK dihapus. Kepada Motherboard, Zoom membantah membagikan informasi sensitif, seperti nama pengguna, email, dan nomor telepon kepada Facebook. Mereka mengatakan hanya membagi data tentang perangkat pengguna seperti, jenis dan versi OS seluler, zona waktu perangkat, perangkat OS, model perangkat dan operator, ukuran layar, inti prosesor, dan ruang disk. (jps/DAL)


Like it? Share with your friends!

116

What's Your Reaction?

Marah Marah
0
Marah
Suka Suka
0
Suka
Kaget Kaget
0
Kaget
Muntah Muntah
0
Muntah
Sedih Sedih
0
Sedih
Ketawa Ketawa
0
Ketawa
Cinta Cinta
0
Cinta
Ngakak Ngakak
0
Ngakak