Berita Teknologi Terpopuler, dari Google Fuchsia hingga Tablet Samsung

1 min


126
Berikut berita teknologi terpopuler di Medcom.id pada tanggal 28 Mei 2021.

Jakarta: Medcom.id merangkum berita teknologi terpopuler atau berita yang paling banyak dibaca pada hari Jumat, 28 Mei 2021 yang mungkin terlewat oleh pembaca Medcom.id. 
Di bawah ini, Medcom.id menyajikan rangkuman dari masing-masing berita teknologi terpopuler dilengkapi dengan tautan yang dapat diakses untuk menuju berita lengkap dari tiga berita teknologi terpopuler. 
1. Google Luncurkan Sistem Operasi Ketiga, Fuchsia
Google secara resmi merilis sistem operasi terbarunya, bertajuk Fuchsia, dan kini digunakan oleh perangkat Google Nest Hub generasi pertama. Update ke sistem operasi ini telah mulai digulirkan kepada pengguna Nest Hub generasi pertama, yang dirilis pada tahun 2018 lalu.
 
Update ini disebut tidak akan mengubah fungsionalitas dari Nest Hub, namun smart display tersebut akan menggunakan sistem operasi Fuchsia alih-alih Cast OS berbasis Linux yang digunakan perangkat tersebut sebelumnya.

Bagaimana tanggapan anda mengenai artikel ini?

Happy

Inspire

Confuse

Sad

Baca “Google Luncurkan Sistem Operasi Ketiga, Fuchsia” selengkapnya di sini. 
2. Facebook Izinkan Peredaran Teori Virus Corona Buatan Manusia
Facebook dilaporkan sempat melarang pengguna jejaring sosialnya mengunggah konten terkait teori bahwa virus Corona tersebar setelah bocor dari laboratorium atau merupakan buatan manusia.
 
Kini Facebook mencabut larangan tersebut karena beberapa waktu terakhir, sejumlah ilmuwan menyatakan bahwa teori kebocoran virus Corona dari laboratorium belum bisa dikesampingkan. 
Baca “Facebook Izinkan Peredaran Teori Virus Corona Buatan Manusia” selengkapnya di sini. 
3. Samsung Resmi Rilis Galaxy Tab S7 FE 5G dan Galaxy Tab A7 Lite
Samsung resmi mengumumkan dua seri tablet terbarunya, Galaxy Tab S7 FE 5G dan Galaxy Tab A7 Lite, yang ditawarkan dengan harga berbeda. Samsung Galaxy Tab S7 FE 5G dihadirkan untuk konsumen yang membutuhkan tablet berlayar besar.
 
Selain itu, situs resmi Samsung Newsroom menyebut bahwa Galaxy Tab S7 FE 5G juga ditujukan untuk menunjang kerja kreatif dan multi-tasking pengguna. Sedangkan Samsung Galaxy Tab A7 Lite ditujukan untuk konsumen yang ingin memiliki tablet kompak dan ringkas untuk dibawa dalam perjalanan. 
Baca “Samsung Resmi Rilis Galaxy Tab S7 FE 5G dan Galaxy Tab A7 Lite” selengkapnya di sini. (MMI)


Like it? Share with your friends!

126

What's Your Reaction?

Marah Marah
0
Marah
Suka Suka
0
Suka
Kaget Kaget
0
Kaget
Muntah Muntah
0
Muntah
Sedih Sedih
0
Sedih
Ketawa Ketawa
0
Ketawa
Cinta Cinta
0
Cinta
Ngakak Ngakak
0
Ngakak