Capek Baca Berita Sendiri? Kini Google Bisa Bacakan Berita Untuk Kamu, Simak Begini Caranya

1 min


147
Capek Baca Berita Sendiri? Kini Google Bisa Bacakan Berita Untuk Kamu, Simak Begini Caranya

TRIBUNSOLO.COM – Sebuah kemajuan teknologi semakin memudahkan manusia dalam beraktivitas.
Dalam perkembanganya Google menyematkan sebuah fitur pada layanan bernama “Your News Update”.
Fitur ini memungkinkan sang asisten digital membacakan berita untuk pengguna melalui suara layaknya pembawa berita di TV atau radio.

Pengguna Google Assistant pun bisa mendengar berita sembari beraktivitas atau berolahraga, misalnya.
Agar layanan Google ini bisa dimanfaatkan untuk mendengar berita, pengguna perlu mengaktifkan opsi “News playlist format” di menu pengaturan Google Assistant yang terpampang di tab “News”.
• Terhubung ke 25 Ribu Pekerja dan Ratusan Perusahaan, Inilah Kormo Aplikasi Pencari Kerja dari Google
Kemudian, Assistant akan menyuguhi serangkaian penerbit yang bekerja sama dengan Google.
Ada beberapa situs berita ternama yang bisa dipilih, seperti Reuters, Wired, StikerWA, hingga The Washington Post.
Untuk menjajalnya, pengguna cukup mengatakan sebuah kalimat untuk memerintah Google.
Misalnya, pengguna bsa mengatakan “Hey Google, bacakan berita untukku,” atau “Apa berita terbaru hari ini ?” dan sebagainya.
Kemudian, Google Assistant pun lantas bisa langsung membacakan berita dari aneka sumber yang telah dipilih.


Like it? Share with your friends!

147

What's Your Reaction?

Marah Marah
0
Marah
Suka Suka
0
Suka
Kaget Kaget
0
Kaget
Muntah Muntah
0
Muntah
Sedih Sedih
0
Sedih
Ketawa Ketawa
0
Ketawa
Cinta Cinta
0
Cinta
Ngakak Ngakak
0
Ngakak