Cara Kembalikan Chat WhatsApp Saat Ganti HP

1 min


99
Cara mengembalikan chat whatsapp saat ganti ponsel baru cukup mudah caranya.

Jakarta, StikerWA Indonesia — Perkembangan fitur sebuah smartphone telah mendorong sejumlah orang mengganti smartphone lamanya menjadi HP baru. Perubahan itu pun menuntut pengguna WhatsApp untuk memindahkan aplikasinya dari perangkat lama ke perangkat baru.
Namun, sejumlah orang mengeluhkan bahwa obrolan WhatsApp yang ada di smartphone lama hilang ketika dipindahkan ke smartphone baru. Banyak yang tidak mengetahui bahwa ada cara yang harus dilakukan agar dapat memulihkan obrolan lama di WhatsApp jika menggunakan smartphone baru.
Melansir laman resmi, WhatsApp menyampaikan pengguna dapat mentransfer data WhatsApp ke telepon yang baru dengan memulihkan dari Google Drive atau cadangan lokal.




Agar dapat berhasil memulihkan cadangan Google Drive, pengguna perlu menggunakan nomor telepon dan akun Google yang sama dengan yang digunakan untuk membuat cadangan.
Berikut langkah yang harus dilakukan:1. Copot dan pasang ulang WhatsApp.2. Buka WhatsApp, lalu verifikasi nomor Anda.3. Ketika diminta, ketuk Pulihkan untuk memulihkan chat dan media dari Google Drive.4. Setelah proses pemulihan selesai, ketuk LANJUT. Chat Anda akan ditampilkan setelah proses inisialisasi selesai.5. WhatsApp akan mulai memulihkan file media setelah chat dipulihkan.
“Jika Anda memasang WhatsApp tanpa cadangan sebelumnya dari Google Drive, WhatsApp akan secara otomatis memulihkan data dari file cadangan lokal,” kata WhatsApp.
Sedangkan jika ingin menggunakan cadangan lokal, WhatsApp berkata pengguna harus mentransfer semua file ke telepon yang baru menggunakan komputer, file explorer, atau kartu SD.
WhatsApp mengingatkan ponsel pengguna akan menyimpan file-file cadangan lokal yang dibuat selama tujuh hari terakhir. Selain itu, cadangan lokal akan dibuat secara otomatis setiap pukul 02.00 dan disimpan sebagai file di telepon pengguna.
“Jika data tidak disimpan di folder /sd card/ WhatsApp/, Anda mungkin dapat menemukannya di folder ‘penyimpanan internal’ atau ‘penyimpanan utama’,” kata WhatsApp.
WhatsApp juga menyampaikan pengguna bisa memulihkan cadangan lokal yang tidak terlalu baru.
Berikut langkah yang harus dilakukan:
1. Unduh aplikasi manajer file.2. Di aplikasi manajer file, buka sdcard/WhatsApp/Databases. Jika data tidak disimpan di kartu SD, Anda mungkin dapat menemukannya di “penyimpanan internal” atau “penyimpanan utama”, bukan di kartu SD.3. Ganti nama file cadangan yang ingin dipulihkan dari msgstore-TTTT-BB-HH.1.db.crypt12 menjadi msgstore.db.crypt12. Ada kemungkinan cadangan yang lebih lama menggunakan protokol yang lebih lama, seperti crypt9 atau crypt10. Jangan mengubah nomor ekstensi crypt.4. Copot dan pasang ulang WhatsApp.5. Ketuk PULIHKAN ketika diminta.
(dal/DAL)

[Gambas:Video StikerWA]


Like it? Share with your friends!

99

What's Your Reaction?

Marah Marah
0
Marah
Suka Suka
0
Suka
Kaget Kaget
0
Kaget
Muntah Muntah
0
Muntah
Sedih Sedih
0
Sedih
Ketawa Ketawa
0
Ketawa
Cinta Cinta
0
Cinta
Ngakak Ngakak
0
Ngakak