Chatting di Line Kian Seru dengan Stiker Efek

1 min


101
Agustinus Mario Damar

Sebelumnya, Line Indonesia baru saja memperkenalkan inisiatif baru dengan meluncurkan opsi pembayaran melalui Gopay. Dengan inisiatif ini, pengguna bisa membeli Line Sticker dengan menggunakan GoPay.
Lewat opsi ini, pembelian lewat GoPay tidak hanya dapat digunakan untuk stiker, melainkan juga emoji dan tema pilihannya di Line Store. Jadi, pengguna tinggal memilih item yang diinginkan dan memakai GoPay untuk alat pembayaran.
“Melalui opsi pembayaran yang baru ini, pengguna LINE akan lebih mudah mendapatkan Stiker, Emoji, dan Tema yang mereka sukai yang tersedia di LINE STORE. Secara tidak langsung, opsi ini juga memudahkan kreator untuk semakin dekat dengan penggemar,” tutur Sales Director Line Indonesia, Trisnia Anchali Kardia, dalam keterangan resmi, Selasa (7/7/2020).
Menurut SVP Product Marketing GoPay, Timothius Martin, GoPay merupakan dompet elektronik pertama yang dapat digunakan untuk membeli stiker di Line. Kehadiran GoPay sekaligus melengkapi opsi lain yang sudah lebih dulu tersedia, yakni pulsa dan kartu kredit.
Dengan opsi pembayaran via GoPay ini, Line juga bertujuan mendukung industri kreatif di Indonesia, terutama para kreator untuk memasukkan karyanya di Line Sticker. Harapannya, dengan opsi pembayaran yang lebih mudah, penjualan juga akan meningkat.


Like it? Share with your friends!

101

What's Your Reaction?

Marah Marah
0
Marah
Suka Suka
0
Suka
Kaget Kaget
0
Kaget
Muntah Muntah
0
Muntah
Sedih Sedih
0
Sedih
Ketawa Ketawa
0
Ketawa
Cinta Cinta
0
Cinta
Ngakak Ngakak
0
Ngakak