Daftar 10 Kata Kunci Paling Dicari di Google Sepanjang 2020

2 min


115
Daftar 10 Kata Kunci Paling Dicari di Google Sepanjang 2020

Jakarta – Laman Google sebagai mesin pencari terbesar di dunia baru saja merilis Daftar Pencarian Terpopuler 2020 ke muka publik. Daftar tersebut memungkinkan semua orang mengetahui apa saja kata kunci yang sedang tren sepanjang tahun 2020.Sepanjang tahun, Google mencatat dan mendata kata kunci apa saja yang paling banyak dicari oleh para pengguna internet melalui peramban dan laman pencarian populer tersebut.Berikut Tagar rangkumkan daftar 10 besar kata kunci pencarian terpopuler sepanjang tahun 2020 di laman mesin pencari Google:Ilustrasi corona (Foto: Pixabay)1. CoronavirusCoronavirus merupakan kata atau frase terpopuler di daftar pencarian Google. Virus Corona yang melanda seluruh dunia memang diakui secara global. Faktanya, di antara 10 kata kunci pencarian populer teratas, terdapat tiga yang berhubungan dengan virus Corona.Seorang pria membaca surat kabar Diario 2001 yang memuat tajuk utama dalam bahasa Spanyol: “Penderitaan berkepanjangan untuk Gedung Putih” di kios surat kabar di Caracas, Venezuela, Rabu, 4 November 2020, sehari setelah pemilu AS. (Foto: AP/Matias Delacroix)2. Hasil Pemilu ASHasil pemilu Amerika memang pada saat itu menjadi topik hangat di sejumlah negara. Bahkan Joe Biden menduduki puncak daftar tren rakyat dan menjadi kategori “orang” yang paling banyak dicari.Pencarian Biden memuncak antara 1 November dan 7 November, Wakil Presiden terpilih Harris juga menempati pencarian terpopuler nomer tiga dalam daftar tren “orang”.Tentunya Hasil Pemilu Amerika pada saat itu sangat ramai dan di tunggu oleh banyak orang, tidak hanya di Amerika tetapi di sejumlah negara lain.Kobe Bryant. (Foto: Instagram/Kobe Bryant)3. Kobe BryantLegenda Basket asal Amerika Serikat (AS), Kobe Bryant, meninggal dalam kecelakaan helicopter di Los Angeles, pada Januari 2020 lalu.Kecelakaan tersebut juga merenggut nyawa putrinya, Giana yang berusia 13 tahun. Sontak kecelakaan ini menjadi perbicangan hangat mengingat Kobe Bryant merupakan pemain dengan gelar juara NBA sebanyak lima kali.Bukan hanya industri olahraga yang berduka tetapi masyarakat AS juga ikut bersedih, Mantan Presiden Barack Obama dan Donald Trump ikut berduka dalam cuitannya di Twitter. Sejumlah selebriti juga menyampaikan kesedihannya melalui akun media sosialnya.Ilustrasi Zoom Meeting. (Foto: Tagar/Fox News)4. ZoomAplikasi konferensi video, Zoom, menempati urutan keempat dalam daftar pencarian populer 2020. Adanya pandemi Covid-19 membuat semua kegiatan terpaksa dijalankan dari rumah.Hal tersebut berdampak dalam kegiatan bekerja dan sekolah, di mana sekolah dan bekerja menerapkan sistem online. Pada bulan Maret angka peserta konferensi Zoom sebanyak 200 juta dan pada bulan April ini ada lebih dari 300 juta peserta konferensi harian di seluruh dunia.Logo Indian Premier League. (Foto: IPL)5. India Premier League (IPL)India Premier League merupakan sebuah liga kriket Twenty20 profesional di India yang diadakan setiap tahun dan menampilkan delapan tim yang mewakili delapan kota berbeda atau negara bagian di India.Laman Google sebagai mesin pencari terbesar di dunia baru saja merilis Daftar Pencarian Terpopuler 2020 ke muka publik. (Foto: Google)6. India vs Selandia Baru7. Berita Terkini Virus Corona8. Gejala Virus Corona9. Joe Biden10. Google Classroom. [](Cherryn Lagustya)


Like it? Share with your friends!

115

What's Your Reaction?

Marah Marah
0
Marah
Suka Suka
0
Suka
Kaget Kaget
0
Kaget
Muntah Muntah
0
Muntah
Sedih Sedih
0
Sedih
Ketawa Ketawa
0
Ketawa
Cinta Cinta
0
Cinta
Ngakak Ngakak
0
Ngakak