Facebook & 3M Bikin Wall Street Ditutup Galau

1 min


101
Facebook & 3M Bikin Wall Street Ditutup Galau

Jakarta, CNBC Indonesia – Indeks-indeks acuan Wall Street ditutup bervariasi, Kamis (25/4/2019), setelah para investor mencerna pengumuman laporan keuangan beberapa emiten penting.Dow Jones Industrial Average turun 0,51%, S&P 500 terkoreksi tipis 0,04%, namun Nasdaq Composite berhasil naik 0,21%.Dow Jones harus kehilangan lebih dari 100 poin akibat saham 3M yang anjlok 12,9% setelah melaporkan laba yang lebih rendah dari perkiraan analis. Perusahaan juga memangkas proyeksi kinerja sepanjang tahun dan mengumumkan rencana memecat 2.000 karyawan di seluruh dunia.Saham 3 M mencatatkan kinerja harian terburuk sejak 19 Oktober 1987, dilansir dari CNBC International.

Namun, indeks S&P 500 dan Nasdaq diselamatkan oleh penguatan saham Facebook dan Microsoft yang juga telah melaporkan kinerja keuangan kuartal pertama.Saham Facebook melompat lebih dari 5,5% setelah laporan kuartalannya menunjukkan pertumbuhan yang menjanjikan untuk fitur Stories dan iklan perusahaan. Para analis juga menaikkan target harga saham Facebook menjadi US$220 per saham dari US$200.Sementara itu, Microsoft merangkak naik lebih dari 3% menyusul raihan laba yang lebih tinggi dari perkiraan. Perusahaan teknologi ini mencatatkan kenaikan 41% untuk penghasilan dari bisnis komputasi awan komersialnya.Menurut data FactSet, telah ada lebih dari 170 perusahaan S&P 500 yang melaporkan kinerja kuartalannya sejauh ini. Dari jumlah tersebut, 78% telah mampu melampaui perkiraan laba yang dibuat analis. (prm)


Like it? Share with your friends!

101

What's Your Reaction?

Marah Marah
0
Marah
Suka Suka
0
Suka
Kaget Kaget
0
Kaget
Muntah Muntah
0
Muntah
Sedih Sedih
0
Sedih
Ketawa Ketawa
0
Ketawa
Cinta Cinta
0
Cinta
Ngakak Ngakak
0
Ngakak