SAN FRANCISCO, iNews.id – Program keamanan Facebook Protect tersedia untuk politisi dan semacamnya untuk menjaga keamanan akun mereka. Kini, raksasa jejaring sosial ini berencana untuk meluncurkan dukungan untuk token keamanan di seluler.
Perubahan baru-baru ini diungkapkan kepada Axios oleh Nathaniel Gleicher dari Facebook. Dia menjelaskan, Facebook Protect akan diperluas ke jenis akun tambahan mulai 2021.Pengguna yang rentan ini akan mencakup orang-orang seperti selebriti, jurnalis, dan pengguna terkait yang tinggal di negara-negara yang sedang mempersiapkan diri dalam pemilihan besar. Mengapa seseorang tertarik menggunakan Facebook Protect? Opsi keamanan yang ditingkatkan dimaksudkan untuk melindungi akun orang-orang yang mungkin berisiko tertentu. Ini termasuk hal-hal seperti mengamati tanda-tanda seseorang mungkin mencoba meretas akun.
Editor : Dini Listiyani
Share
Share