Ingin Pertahankan Chat di WhatsApp, Coba Pin Percakapan

1 min


111
Ingin Pertahankan Chat di WhatsApp, Coba Pin Percakapan

JAKARTA, iNews.id – Percakapan penting di WhatsApp bisa ditandai dengan cara mem-pinnya. Proses untuk pin percakapan di WhatsApp Android dan iOS berbeda-beda. Kendati demikian, untuk melakukan pin percakapan di WhatsApp caranya cukup mudah. Bagi yang belum mengetahui bagaimana caranya, bisa intip langkah-langkah berikut ini, sebagaimana dikutip dari Makeuseof, Senin (1/6/2020)Pin Percakapan WhatsApp di iOS Dimulai dengan iOS. Untuk pin percakapan WhatsApp di iOS caranya cukup mudah. Pertama-tama, Anda hanya perlu membuka aplikasi WhatsApp.Kemudian, swipe ke kanan pada chat yang ingin di-pin. Terakhir, tap tombol Pin akan muncul di sebelah opsi ‘Mark as Unread.’Pin Percakapan WhatsApp di AndroidSelanjutnya pin di WhatsApp Android. Caranya mungkin sedikit berbeda dengan pin percakapan di iOS, tapi tetap mudah untuk dilakukan pengguna. Pertama-tama, buka aplikasi WhatsApp, tap, dan hold percakapan. Terakhir, ikon pin akan muncul di atas daftar percakapan. Apa yang Terjadi saat Percakapan di Pin?Saat Anda pin percakapan di WhatsApp, chat akan secara otomatis dilekatkan ke bagian atas daftar percakapan Anda. Anda dapat menyematkan hingga tiga percakapan terpisah secara bersamaan. Jika Anda pin percakapan kedua, chat akan muncul di atas pin pertama. Anda tidak dapat secara manual menyusun ulang daftar percakapan yang disematkan. Artinya, Anda mungkin harus sedikit mengutak-atik agar muncul dalam urutan yang diinginkan. Jika Anda tahu tiga chat yang ingin disematkan sebelum memulai, tambahkan dalam urutan terbalik. Menariknya, Anda dapat menyesuaikan notifikasi dan peringatan untuk chat yang disematkan dengan cara yang sama seperti percakapan yang tidak di-pin.Lalu bagaimana cara untuk unpin percakapan itu? Jika Anda ingin membatalkan unpin chat di WhatsApp, cukup ulangi petunjuk di atas. Tapi, tap Unpin alih-alih Pin di langkah terakhir. Editor : Dini Listiyani


Like it? Share with your friends!

111

What's Your Reaction?

Marah Marah
0
Marah
Suka Suka
0
Suka
Kaget Kaget
0
Kaget
Muntah Muntah
0
Muntah
Sedih Sedih
0
Sedih
Ketawa Ketawa
0
Ketawa
Cinta Cinta
0
Cinta
Ngakak Ngakak
0
Ngakak