Inilah line up atau susunan pemain PSS Sleman vs PSIS Semarang dalam laga uji coba di Maguwoharjo
TRIBUNJATENG.COM, SLEMAN – PSIS Semarang bakal menghadapi PSS Sleman dalam laga uji coba yang akan dilangsungkan Selasa (30/4/2019) malam ini mulai pukul 18.30 WIB di Stadion Maguwoharjo, Sleman.
Bagi PSIS, ini merupakan pertama kali PSIS menghadapi tim selevel pasca bermain di ajang Piala Presiden 2019 Maret lalu.
Dalam daftar susunan pemain yang dimainkan malam ini, tim tamu PSIS Semarang menurunkan hampir semua pemain terbaiknya.
Termasuk pemain baru asal Brasil, Patrick Silva Mota.
PSIS juga menurunkan kapten tim Hari Nur Yulianto yang sebelumnya dikabarkan mengalami sakit.
Di kubu tuan rumah, PSS Sleman bisa memainkan bek asingnya, Alfonso De La Cruz yang sebelumnya dikabarkan mengalami cedera.
Berikut line up PSS Sleman melawan PSIS Semarang:
PSS Sleman
Tri Hamdani; Bagus Nirwanto, Alfonso, Purwaka, Derry, Batata, Brian, Dave Mustaine, Arsyad, K.H Yudho, Yeven.
Pelatih: Seto Nurdiantoro
PSIS Semarang
Joko Ribowo; Wallace Costa, Fauzan Fajri, Safrudin Tahar, Soni Setiawan; Patrick Silva Mota, Arthur Bonai; Bayu Nugroho, Septian David Maulana, Shohei Matsunaga; Hari Nur Yulianto.
Pelatih: Jafri Sastra.
Inilah Line up PSS Sleman Vs PSIS Semarang di Maguwoharjo
1 min
