Line Berambisi Jadi Platform Fintech Terbesar di Asia

1 min


109
Andina Librianty

Liputan6.com, Jakarta – Line menjadikan fintech atau finansial teknologi sebagai salah satu fokus utama untuk mewujudkan ambisinya menjadi “super app”, yang bisa memenuhi semua kebutuhan pengguna setiap hari.
Tak tanggung-tanggung, Line pun berambisi menjadi platform fintech nomor satu di Asia.
Untuk mewujudkan targetnya tersebut, Line mengumumkan sejumlah layanan fintech baru dalam acara tahunannya, Line Conference 2019, di Tokyo, Selasa (29/6/2019).

“Kami ingin bertujuan menjadi platform perbankan dan pembayaran terbesar di Asia. Kami ingin memberikan keuntungan dari pembayaran cashless (nontunai) kepada pengguna, dan sejauh ini kami senang melihat responds terhadap kampanye-kampanye terbaru kami,” ungkap Chief Executive Officer dan President, Takeshi Idezawa, di Tokyo, Jepang.
Salah satu produk fintech baru yang sedang disiapkan Line adalah layanan smartphone bank bernama Line Bank.
Perusahaan asal Jepang tersebut bekerja sama dengan berbagai layanan perbankan di empat negara Asia, yakni Jepang, Taiwan, Thailand, dan Indonesia. Peluncuran di masing-masing negara akan berbeda.
Di Indonesia sendiri, Line akan bekerja sama dengan KEB Hana Bank. Kerja sama dengan KEB Hana Bank berkaitan layanan perbankan online. Layanan baru ini diperkirakan rilis di Indonesia paling cepat pada awal tahun depan.
Idezawa menuturkan, tidak mudah bagi Line untuk masuk ke area fintech disebabkan berbagai tantangan, terutama dari sisi keamanan. Oleh sebab itu, Line melakukan investasi yang substansial dengan merevolusi layanan finansial dengan menghadirkan berbagai layanan barunya.
 


Like it? Share with your friends!

109

What's Your Reaction?

Marah Marah
0
Marah
Suka Suka
0
Suka
Kaget Kaget
0
Kaget
Muntah Muntah
0
Muntah
Sedih Sedih
0
Sedih
Ketawa Ketawa
0
Ketawa
Cinta Cinta
0
Cinta
Ngakak Ngakak
0
Ngakak