LINE Umumkan Kehadiran LINE Meeting yang Mudahkan Rapat Virtual

1 min


119
LINE mengenalkan seara resmi LINE Meeting untuk memudahkan pengguna LINE menyelenggarakan rapat virtual.

Dok. LINE

LINE mengenalkan seara resmi LINE Meeting untuk memudahkan pengguna LINE menyelenggarakan rapat virtual.

LINE hari ini mengenalkan seara resmi LINE Meeting untuk para pengguna LINE di dunia. Seperti namanya, LINE Meeting adalah fitur panggilan grup baru yang bisa dimanfaatkan pengguna LINE untuk menyelenggarakan rapat daring alias virtual. Sebenarnya panggilan grup sebelumnya juga bisa dilakukan di LINE. Namun, dengan LINE Meeting, hal tersebut bisa dilakukan tanpa perlu membuat grup terlebih dahulu. Selain itu, LINE Meeting juga menawarkan kemudahan untuk bergabung melalui tautan berupa URL (Uniform Resource Locator). Dengan masih jamaknya beraktivitas dari rumah akibat pandemi COVID-19, rapat virtual tetap lazim dilakukan. LINE Meeting yang bisa digunakan secara gratis, memudahkan pengguna LINE untuk menjawab keperluan tersebut. LINE Meeting tersedia pada aplikasi LINE versi 10.13.0 ke atas untuk smarpthone dan versi 6.2.0 ke atas untuk PC dekstop dan laptop. LINE pun mengklaim panggilan grupnya bisa menampung sampai 500 peserta. Pembuatan tautan untuk mengundang pengguna lain agar mengikuti rapat daring juga bisa dilakukan saat rapat daring berlangsung. Tautan yang telah diciptakan, baik sebelum maupun saat sedang rapat daring, bisa dikirimkan ke pihak yang diinginkan melalui ruang percakapan di LINE.

Agar lebih aman, LINE Meeting menyediakan tautan yang kompleks dengan lebih dari 32 karakter. Pengguna juga tidak bisa bergabung dengan rapat daring di LINE Meeting tanpa menggunakan tautan yang disediakan. Terdapat pula fitur untuk “menendang” pengguna yang tidak diinginkan dari rapat virtual. Melengkapi kemampuan rapat daringnya, LINE Meeting menghadirkan fitur Watch Together yang memungkinkan pengguna untuk membagikan tampailan layar smartphone dan video YouTube, sehingga semua pihak yang ikut rapat daring bisa melihatnya. Tak hanya itu, tersedia juga opsi untuk memberikan efek dan filter pada latar; aplikasi LINE di smartphone menawarkan 106 efek dan 41 filter, sedangkan aplikasi LINE di PC desktop dan laptop menawarkan 12 filter. Pengguna pun bisa menambahkan gambar pilihannya sendiri untuk keperluan bersangkutan.

Video Pilihan

PROMOTED CONTENT


Like it? Share with your friends!

119

What's Your Reaction?

Marah Marah
0
Marah
Suka Suka
0
Suka
Kaget Kaget
0
Kaget
Muntah Muntah
0
Muntah
Sedih Sedih
0
Sedih
Ketawa Ketawa
0
Ketawa
Cinta Cinta
0
Cinta
Ngakak Ngakak
0
Ngakak