Madrid vs Athletic Bilbao: Prediksi Line Up, Head to Head, & Jadwal Tayang

1 min


130
Madrid vs Athletic Bilbao: Prediksi Line Up, Head to Head, & Jadwal Tayang

Real Madrid vs Atletico Madrid. Foto: REUTERS/Juan MedinaReal Madrid bangkit dari keterpurukan. Dalam tiga pertandingan terakhir di semua kompetisi, El Real selalu meraih kemenangan dan tanpa kebobolan.Paling baru, pasukan Zinedine Zidane meraih kemenangan atas rival sekotanya yakni Atletico Madrid. Bermain di Estadio Alfredo Di Stefano, Madrid menang dengan skor 2-0.Rabu (16/12) dini hari WIB, Madrid akan melawan Athletic Bilbao di pekan ke-14 Liga Spanyol. Ini merupakan ujian konsistensi bagi Karim Benzema dan kolega.Di pertandingan kali ini, Madrid tak bisa tampil dengan kekuatan terbaiknya. Casemiro mesti absen karena hukuman akumulasi kartu. Kehilangan Casemiro tentu berarti apalagi pemain asal Brasil itu membuat gol saat Madrid menumbangkan Atletico akhir pekan lalu.Pemain Athletic Bilbao berselebrasi saat pertandingan Athletic Bilabao vs Real Betis di Stadion San Mames, Bilbao. Foto: Twitter/@RealBetis-enSelain Casemiro, Eden Hazard juga masih diprediksi tak bisa bermain. Pemain asal Belgia itu masih menderita cedera otot.Di kubu tim tamu, Athletic Bilbao juga tidak dalam tren yang bagus. Tiga pertandingan terakhir, klub yang bermarkas di San Mames itu seri dua kali dan kalah sekali. Saat ini, Athletic Bilbao berada di posisi ke-13 dengan 14 angka.Prediksi Line Up Madrid vs Athletic BilbaoMadrid (4-3-3): Courtois; Carvajal, Ramos, Varane, Mendy; Kroos, Valverde, Modric; Vinicius, Benzema, VazquezAthletic Bilbao (4-2-3-1): Simon; Capa, Nunez, Martinez, Yuri; Lopez, Garcia; Williams, Garcia, Muniain; VillaibreHead to Head Madrid vs Athletic Bilbao(5/7/2020) A.Bilbao 0-1 Real Madrid(22/12/2019) Madrid 0-0 A.Bilbao(21/4/2019) Madrid 3-0 A.Bilbao(15/9/2018) A.Bilbao 1-1 Madrid(18/4/2018) Madrid 1-1 A.BilbaoJadwal Tayang Madrid vs Athletic BilbaoPertandingan Madrid vs Athletic Bilbao akan digelar Rabu (16/12) pukul 04:00 WIB. Anda bisa menonton laga pekan ke-14 La Liga ini melalui layanan streaming Vidio.com.


Like it? Share with your friends!

130

What's Your Reaction?

Marah Marah
0
Marah
Suka Suka
0
Suka
Kaget Kaget
0
Kaget
Muntah Muntah
0
Muntah
Sedih Sedih
0
Sedih
Ketawa Ketawa
0
Ketawa
Cinta Cinta
0
Cinta
Ngakak Ngakak
0
Ngakak