Man City vs Tottenham: Head to Head, Prakiraan Line Up, & Jadwal Tayang

1 min


127
Man City vs Tottenham: Head to Head, Prakiraan Line Up, & Jadwal Tayang

Pertandingan Tottenham Hotspur vs Manchester City di Tottenham Hotspur Stadium, London, Inggris, Minggu (21/11). Foto: Pool via REUTERS/Kirsty WigglesworthManchester City akan menantang Tottenham Hotspur di pekan 24 Liga Inggris 2020/21. Kedua kesebelasan akan bentrok di Etihad Stadium, Minggu (14/2) dini hari WIB.Man City tengah dalam performa menanjak. Dari 13 pertandingan yang mereka lalu di Premier League, 11 di antaranya sukses mereka sudahi dengan kemenangan dengan 2 berakhir imbang.Hasil tersebut membuat pasukan Pep Guardiola kokoh di puncak klasemen. Terkini, Man City mengantongi 50 poin dan berjarak 14 poin dari Spurs.Spurs, di satu sisi, tengah terjerat inkonsisten. Menghitung lima laga termutakhir yang mereka lalu saja, klub besutan Jose Mourinho sudah menelan tiga kekalahan dengan 2 kemenangan. Hasil itu membikin mereka turun perlahan ke urutan delapan dengan 36 poin.Namun demikian, bicara pertemuan Man City vs Spurs di lima laga termutakhir, kedua tim sama-sama imbang. Man City menang 2 kali dan Spurs juga demikian dengan 1 hasil lainnya berujung imbang.Head to Head Man City vs Tottenham17/4/2019 : Man City 4-3 Spurs20/4/2019 : Man City 1-0 Spurs17/8/2019 : Man City 2-2 Spurs2/2/2020 : Spurs 2-0 Man City21/11/2020: Spurs 2-0 Man CityPrakiraan Line Up Man City vs TottenhamManchester City (4-3-3): Ederson; Joao Cancelo, Ruben Dias, John Stones, Kyle Walker; Ilkay Guendogan, Phil Foden, Bernardo Silva; Raheem Sterling, Gabriel Jesus, Riyad MahrezRuben Dias dalam kondisi kurang fit usai menjalani pertandingan di Piala FA. Pun senada dengan Rodrigo yang mengalami cedera di ajang yang sama.Kevin de Bruyne pada laga Manchester City vs Brighton & Hove Albion. Foto: Clive Brunskill/ReutersKevin De Bruyne dan Nathan Ake masih akan absen lantaran cedera. Kabar baiknya, Sergio Aguero yang masih dibalut cedera sudah berangsur pulih meski diragukan tampil akhir pekan ini.Tottenham (4-2-3-1): Hugo Lloris; Ben Davies, Toby Alderweireld, Davinson Sanchez, Matt Doherty; Tanguy Ndombele, Pierre-Emile Hojbjerg; Heung-min Son, Erik Lamela, Lucas Moura; Harry KaneSpurs diprediksi akan tanpa Sergio Reguilon dan Serge Aurier. Kedua pemain berposisi bek sayap ini mengalami cedera awal pekan ini.Jadwal Tayang dan Live Streaming Man City vs TottenhamMan City vs Tottenham akan bentrok di Etihad Stadium pada Minggu (14/2) mulai pukul 00:30 WIB. Anda bisa menyaksikan pertandingan tersebut melalui live streaming bola Mola TV.


Like it? Share with your friends!

127

What's Your Reaction?

Marah Marah
0
Marah
Suka Suka
0
Suka
Kaget Kaget
0
Kaget
Muntah Muntah
0
Muntah
Sedih Sedih
0
Sedih
Ketawa Ketawa
0
Ketawa
Cinta Cinta
0
Cinta
Ngakak Ngakak
0
Ngakak