Menkominfo Minta Facebook Tingkatkan Literasi Digital Masyarakat

1 min


120
Menkominfo Minta Facebook Tingkatkan Literasi Digital Masyarakat

Menteri Komunikasi dan Informatika Rudiantara mengajak platform media sosial Facebook di Indonesia untuk turut andil dalam meningkatkan literasi digital kepada masyarakat. Menurut Rudiantara, kehadiran Facebook memiliki dampak yang cukup besar , terutama di sektor sosial dan ekonomi. .
Menteri Rudiantara kemudian menyontohkan Go-Jek yang memberikan banyak kontribusi di dua bidang tersebut untuk masyarakat Indonesia. “Contoh yang kita tau secara publik saja, Gojek aja tahun 2018 itu memberi kontribusi kepada ekonomi Indonesia lebih dari 44 triliun. Itu baru platform, belum lagi yang lain. Begitupun Facebook, karena banyak yang menggunakan Facebook kurang lebih untuk berdagang,” ujarnya.
Namun, tidak hanya itu, Menteri Kominfo menambahkan, yang lebih penting dari kehadiran ekosistem startup digital yakni menguatkan literasi kepada masyarakat. Belum lagi, lanjut Rudiantara, dunia media sosial saat ini diibaratkan seperti pedang bermata dua, bisa memberikan dampak positif dan negatif. “Jadi, gampang sendiri orang Indonesia terpengaruh dari konten-konten yang di media sosial. Mengapa? Karena tingkat literasinya belum tinggi, lain dengan orang Amerika misalnya yang tingkat literasinya sudah tinggi,” jelas Rudiantara. 
Menteri Kominfo menekankan hal itu sebagai peluang bagi Facebook untuk memberikan nilai tambah bagi masyarakat Indonesia. “Ini salah satu kesempatan buat Facebook, untuk senantiasa meningkatkan literasi digital masyarakat Indonesia, literasi tentang media sosial masyarakat Indonesia,” pungkasnya.


Like it? Share with your friends!

120

What's Your Reaction?

Marah Marah
0
Marah
Suka Suka
0
Suka
Kaget Kaget
0
Kaget
Muntah Muntah
0
Muntah
Sedih Sedih
0
Sedih
Ketawa Ketawa
0
Ketawa
Cinta Cinta
0
Cinta
Ngakak Ngakak
0
Ngakak