Mulai 1 Juni 2021, Google Photos Setop Penyimpanan File Gratis, Apa yang Harus Dilakukan?

1 min


145
Mulai 1 Juni 2021, Google Photos Setop Penyimpanan File Gratis, Apa yang Harus Dilakukan?

PIKIRAN RAKYAT – Google Photos akan mengakhiri kebijakan penyimpanan gratis tanpa batas (unlimited free storage) untuk file foto dan video pada Selasa, 1 Juni 2021. Sesudah tanggal itu, setiap foto dan video baru yang diunggah akan dihitung dalam 15 GB penyimpanan gratis yang disertakan dengan setiap akun Google. Namun, Anda tak perlu khawatir, foto dan video yang telah diunggah sebelum tanggal 1 Juni tidak akan berbayar. Google kini telah menambahkan alat gratis baru untuk membantu Anda mengelola kuota penyimpanan file. Baca Juga: N’Golo Kante Jadi Bintang Chelsea Juara Liga Champions, ’29 Persen Bumi Ditutup oleh Dia’ Dikutip dari CNET, Minggu, 30 Mei 2021, pada November 2020, Google telah mengumumkan ruang penyimpanan gratis di Google Photos maksimal 15 GB. Paket Google One mulai dari 2 dolar AS per bulan di Amerika Serikat untuk penyimpanan 100GB dan fitur lainnya, seperti diskon Google Store.

Apa yang dilakukan pengguna Google Photos setelah 1 Juni 2021? Pastikan foto dan video Anda dicadangkan di Google Photos sebelum 1 Juni 2021. Google akan memberi tahu melalui aplikasi dan email setelah hampir mencapai batas 15GB. Setelah perubahan diterapkan, lebih dari 80 persen pengguna Google Photos saat ini masih dapat menyimpan file sekitar tiga tahun dengan 15GB gratis itu. Anda juga dapat menemukan personalisasi untuk mengetahui berapa lama penyimpanan gratis dapat bertahan.


Like it? Share with your friends!

145

What's Your Reaction?

Marah Marah
0
Marah
Suka Suka
0
Suka
Kaget Kaget
0
Kaget
Muntah Muntah
0
Muntah
Sedih Sedih
0
Sedih
Ketawa Ketawa
0
Ketawa
Cinta Cinta
0
Cinta
Ngakak Ngakak
0
Ngakak