Liputan6.com, Jakarta – WhatsApp dilaporkan telah menggulirkan fitur baru untuk versi desktop maupun web, yaitu kemampuan edit foto. Sebelumnya, fitur ini hanya tersedia untuk WhatsApp versi mobile.
Dilansir Android Police, Sabtu (14/8/2021), fitur ini sebenarnya sudah hadir di aplikasi WhatsApp sejak lima tahun lalu. Namun baru kali ini diperluas ke versi desktop maupun web.
Dengan kehadiran fitur ini, tampilan saat mengirim foto lewat WhatsApp web maupun desktop pun berubah. Sebab, sebelum pembaruan ini, pengguna hanya dapat menambahkan caption pada foto yang akan dikirim.
Kini, ada opsi untuk mengedit foto terlebih dulu, dengan tool yang sama seperti di versi aplikasi mobile. Pengguna dapat menambahkan emoji, stiker, teks, doodles, termasuk memotong dan memutar foto.
Untuk versi web ini, WhatsApp menambahkan opsi untuk mengganti font, mengatur posisi teks, dan memakai background teks. Sebagai tambahan, ada pula tombol redo dan undo.
Meski terbilang pembaruan minor, fitur ini dapat membantu pengguna mengoptimalkan fungsi WhatsApp di desktop maupun web. Terlebih, WhatsApp kini mulai menguji coba kemampuan satu akun digunakan di banyak perangkat.
Untuk sekarang, fitur edit ini memang belum menjangkau seluruh pengguna, karena digulirkan secara bertahap. Karenanya, pengguna yang mungkin belum bisa memakai fitur ini dapat bersabar.
* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.WhatsApp akhirnya menunda kebijakan privasi baru yang mengintegrasikan data pribadi dengan Facebook. Hal ini memicu kebingungan pengguna, dan migrasi ke aplikasi chatting lain.