TRIBUNJABAR.ID, BANDUNG- Menantang tuan rumah, Arema FC, Persib Bandung kembali dirombak, berikut prediksi line up Maung Bandung.
Perombakan starting XI Persib Bandung saat lawan Arema FC terutama bakal terjadi di lini depan dan belakang.
Lini tengah Persib Bandung kemungkinan turut dirombak saat tampil di markas Arema FC di StadionStadion Kanjuruhan, Malang, Selasa (30/7/2019).
Tanpa Ezechiel N Douassel dan Bojan Malisic karena akumulasi kartu kuning, pelatih Robert Alberts dipaksa mengubah komposisi pemain.
Pemain muda Indra Mustafa kemungkinan akan kembali mendapatkan tempat utama.
Ia sempat masuk line up utama Persib Bandung saat menghadapi PSIS Semarang.
• Pelatih Persib Bandung Robert Alberts Kenang Memori Indah Bersama Arema FC
• Jelang Lawan Persib Bandung, Pelatih Arema FC Milomir Seslija Komentari Ketiadaan Ezechiel
Para pemain Persib Bandung merayakan gol Ezechiel N’Douassel ke gawang PSIS Semarang. (nazmi abdurrahman/StikerWA)
Kala itu, ia pun menggantikan posisi Bojan Malisic yang absen karena akumukasi kartu kuning.
Jika Robert Alberts masing menggunakan lima pemain belakang saat kontra Arema FC, Indra Mustafa bakal disandingkan dengan Supardi dan Achmad Jufriyanto.
Di lini depan, Artur Gevorkyan tak main lawan Bali United akan dimainkan sejak awal laga.
Ia akan mengambil alih peran Ezechiel.