Prediksi Skor dan Line Up Sheffield United Vs Liverpool

1 min


111
Prediksi Skor dan Line Up Liverpool Vs West Bromwich Albion

Solopos.com, SHEFFIELD – Duel Sheffield United vs Liverpool bakal tersaji di pekan ke-26 Liga Premier Inggris musim ini. Pertandingan tersebut akan digelar di Bramall Lane, Senin (1/3/2021) dini hari WIB.
Liverpool saat ini duduk di peringkat keenam klasemen sementara Liga Premier Inggris. Mereka mengoleksi 40 poin, tertinggal 22 poin dari Manchester City yang menjadi pemuncak klasemen. Sang juara bertahan tercatat menang 11 kali, imbang tujuh kali, dan sudah kalah tujuh kali.
Baca Juga: Sejarah Buklondo, Saluran Air Buatan Kolonial Belanda di Baki Sukoharjo
Sementara itu, Sheffield saat ini terpuruk di posisi juru kunci. Mereka baru mengumpulkan 11 poin dari 25 laga yang dijalani. Sheffield baru mencatatkan tiga kemenangan, dua kali imbang, dan sudah 20 kali kalah.
Duel ini bisa dibilang sebagai laga tim yang sedang terpuruk. Meski berada di peringkat keenam, Liverpool sejatinya sedang tak baik-baik saja. Performa mereka merosot dalam beberapa waktu terakhir. Terbukti, mereka menelan empat kekalahan beruntun di Liga Inggris.
Terbaru, mereka dihajar Everton dengan skor 0-2 di kandang sendiri. Senada, Sheffield juga sedang tak bagus. Mereka kalah tiga kali beruntun di tiga laga terakhir Liga Inggris. Paling anyar, mereka dihajar Fulham 1-0. Tak ayal, laga ini menjadi ajang bagi kedua tim untuk bangkit dari keterpurukan.
Badai Cedera
Menghadapi Liverpool, Sheffield masih dihantam badai cedera. Total ada delapan pemain yang harus menepi. Sheffield pun akan bertumpu pada duetBilly Sharp dan David McGoldrick di lini depan. Keduanya bakal ditopang oleh John Fleck dan John Lundstram di lini tengah.
Di kubu Liverpool, mereka masih belum bisa memainkan Joel Matip, Virgil van Dijk, Joe Gomez, dan Jordan Henderson yang mengalami cedera. The Reds akan tetap mengandalkan trio Mohamed Salah, Sadio Mane, dan Roberto Firmino di lini depan. Kemudian di lini tengah akan diisi oleh Giorginio Wijnaldum, Thiago Alcantara, dan Curtis Jones.
Baca Juga: Kronologi Rombongan Perguruan Silat & Tukang Parkir Gegeran di Karanganyar, Ternyata Gegara Ini
Laman Who Scored memprediksi duel Sheffield United vs Liverpool akan berakhir dengan skor 0-1 untuk tim tamu.
Perkiraan susunan pemain
Sheffield United: Ramsdale, Bryan, Jagielka, Ampadu, Stevens, Baldock, Norwood, Lundstram, Fleck, Sharp, McGoldrick
Liverpool: Alisson, Alexander-Arnold, Kabak, Phillips, Robertson, Wijnaldum, Jones, Thiago, Salah, Mane, Firmino


Like it? Share with your friends!

111

What's Your Reaction?

Marah Marah
0
Marah
Suka Suka
0
Suka
Kaget Kaget
0
Kaget
Muntah Muntah
0
Muntah
Sedih Sedih
0
Sedih
Ketawa Ketawa
0
Ketawa
Cinta Cinta
0
Cinta
Ngakak Ngakak
0
Ngakak