Premier League 2020/2021: Prediksi Line-up Leicester vs Manchester United

1 min


129
Premier League 2020/2021: Prediksi Line-up Leicester vs Manchester United

Berita Liga Inggris: Manchester United akan berusaha menjaga tren kemenangannya pada saat menghadapi Leicester City di King Power Stadium dalam laga Boxing Day di Premier League, Sabtu (26/12) malam pukul 19.30 WIB.Kemenangan dengan skor 6-2 atas Leeds United pada akhir pekan lalu telah mengantarkan The Red Devils ke peringkat ketiga klasemen sementara dengan menorehkan 26 poin dari 13 kali bertanding.Itu merupakan kemenangan keenam dari tujuh laga terakhir yang mereka mainkan di Premier League. Satu-satunya hasil minor pada periode tersebut adalah hasil imbang tanpa gol kontra Manchester City.Lebih jauh lagi, Manchester United telah meraih kemenangan pada tiga laga terakhir yang mereka mainkan di semua ajang usai membekuk Everton dengan skor 2-0 pada babak perempat final Piala Liga Inggris, Kamis (24/12) dini hari WIB.Pada laga itu, Scott McTominay dan Aaron Wan-Bissaka tidak ada dalam skuat karena masalah kebugarannya masing-masing dan kini sangat diragukan untuk tampil pada akhir pekan.Nemanja Matic, Paul Pogba, dan Donny van de Beek akan memperebutkan satu tempat yang ditinggalkan oleh McTominay di lini tengah, selagi Axel Tuanzebe diperkirakan akan mendapatkan hadiah sebagai starter karena tampil gemilang saat menggantikan Wan-Bissaka pada tengah pekan.Sementara itu, Leicester City hanya unggul satu poin saja di atas United di klasemen sementara Premier League, setelah berhasil menumpaskan Tottenham Hotspur dengan skor 2-0 pada pekan lalu.Skuat asuhan Brendan Rodgers itu pun telah meraih kemenangan pada empat dari lima laga terakhir di semua ajang, dengan kekalahan 0-2 dari Everton menjadi satu-satunya kecacatan dalam periode tersebut.Pelatih The Foxes, Brendan Rodgers, akan berharap bahwa Jamie Vardy akan siap untuk dimainkan dan Caglar Soyuncu agar siap untuk kembali membela tuan rumah.Ditambah lagi, kembalinya Timothy Castagne ke skuat merupakan kabar besar untuk Leicester dan sang full-back asal Belgia diharapkan untuk kembali tampil sebagai starter di sini.Prakiraan Susunan PemainLeicester City (3-4-2-1): Schmeichel; Fofana, Evans, Fuchs; Albrighton, Ndidi, Tielemans, Justin; Maddison, Barnes; Vardy.Manchester United (4-2-3-1): De Gea; Tuanzebe, Lindelof, Maguire, Shaw; Fred, Pogba; Greenwood, Fernandes, Rashford; Martial. Artikel Tag: Manchester United, Leicester City, Premier League, Boxing Day


Like it? Share with your friends!

129

What's Your Reaction?

Marah Marah
0
Marah
Suka Suka
0
Suka
Kaget Kaget
0
Kaget
Muntah Muntah
0
Muntah
Sedih Sedih
0
Sedih
Ketawa Ketawa
0
Ketawa
Cinta Cinta
0
Cinta
Ngakak Ngakak
0
Ngakak