Berita Liga Inggris: Liverpool akan berusaha mengonfirmasi satu tiket kembali ke Liga Champions ketika menjamu Crystal Palace di Anfield pada pertandingan terakhir Premier League, Minggu (23/5) malam pukul 22.00 WIB.The Reds berhasil kembali ke empat besar klasemen Premier League pada gameweek ke-37, pertama kalinya sejak Februari, setelah meraih kemenangan telak dengan skor 3-0 atas Burnley di Turf Moor, Kamis (20/5) dini hari WIB lalu.Itu merupakan kemenangan keempat secara beruntun yang diraih oleh Liverpool, yang kini hanya unggul selisih gol dari Leicester City dalam perburuan tiket ke Liga Champions.Mereka masih diharuskan tampil tanpa setidaknya tujuh orang pemain akibat cedera, selagi Diogo Jota memiliki sedikit kans untuk pulih tepat waktu dan tampil dalam pertandingan penutup musim ini.Namun jikalau dinyatakan cukup bugar, sang penyerang timnas Portugal pun kemungkinan besar hanya akan menjadi pemain cadangan sejak menit pertama.Dengan penampilan yang begitu baik saat mengalahkan Burnley, manajer Jurgen Klopp diperkirakan tidak akan mengubah susunan pemain utamanya untuk pertandingan akhir pekan ini.Sang juru taktik asal Jerman bisa memasukkan Curtis Jones atau James Milner di lini tengah, namun Klopp lebih mungkin untuk memainkan Georginio Wijnaldum, yang bisa jadi akan melakoni laga terakhirnya untuk kubu Merseyside Merah.Di pihak lawan, Crystal Palace memiliki hasil selang-seling di antara kekalahan dan kemenangan dalam empat partai terakhir di Premier League. Teranyar, mereka dikalahkan oleh Arsenal dengan skor 1-3 di Selhurst Park.Setidaknya lima orang pemain masih absen akibat cedera untuk The Eagles, selagi Christian Benteke diragukan untuk tampil kontra mantan klubnya dan manajer Roy Hodgson kemungkinan tidak akan memaksakan sang striker untuk bermain, dengan adanya Piala Eropa 2020 yang menanti di bulan depan.Jean-Philippe Mateta atau Jordan Ayew siap untuk dimainkan menggantikan Benteke, namun ada juga opsi untuk menggeser Wilfried Zaha ke tengah.Luka Milivojevic melewatkan kekalahan kontra Arsenal karena alasan personal, dan diharapkan untuk kembali ke tim untuk pertandingan ini.Prakiraan Susunan PemainLiverpool (4-3-3): Alisson; Alexander-Arnold, R. Williams, N. Phillips, Robertson; Thiago, Fabinho, Wijnaldum; Salah, Firmino, Mane.Crystal Palace (4-3-3): Guaita; Ward, Tomkins, Cahill, Van Aanholt; Kouyate, Milivojevic, Schlupp; Townsend, Ayew, Zaha. Artikel Tag: Liverpool, Crystal Palace, Premier League