Sudah Ada WhatsApp Call Buat Apa Telkomsel Rilis VoLTE?

1 min


111
Agustin Setyo Wardani

Telkomsel menambah cakupan layanan telepon berkualitas tinggi VoLTE ke wilayah Bogor, Jawa Barat dan Sidoarjo, Jawa Timur.
Sebelumnya, panggilan suara di jaringan LTE ini sudah diluncurkan Telkomsel di beberapa wilayah seperti Jakarta, Depok, Bekasi, Tangerang, dan Surabaya.

Vice President Prepaid Consumer Telkomsel Adhi Putranto mengatakan selain memperluas cakupan wilayah, Telkomsel juga berkolaborasi dengan vendor smartphone lain untuk menyediakan perangkat yang mendukung VoLTE.
“Dalam update kali ini, layanan panggilan VoLTE diperluas ke wilayah Bogor dan Sidoarjo. Kemudian untuk device yang mendukung layanan ditambah dengan smartphone Xiaomi, yakni Mi Note 10, Mi Note 10 Pro, dan Pocophone F1,” kata Adhi dalam media update Telkomsel mengenai VoLTE yang digelar secara livestreaming, Jumat (19/6/2020).
Untuk mengaktifkannya, pelanggan hanya perlu mengaktifkan fitur VoLTE yang ada di menu pengaturan perangkat.
Nantinya di status bar perangkat akan ada tulisan VoLTE dan panggilan berkualitas tinggi yang suaranya lebih jernih pun bisa dirasakan pengguna.
Vice President Network Planning and Engineering Telkomsel Akhmad mengatakan, ke depan Telkomsel akan memperluas ketersediaan layanan VoLTE, baik dari segi cakupan wilayah maupun perangkat pendukung. Dengan begitu, VoLTE bisa dinikmati lebih banyak pelanggan.
(Tin/Isk)


Like it? Share with your friends!

111

What's Your Reaction?

Marah Marah
0
Marah
Suka Suka
0
Suka
Kaget Kaget
0
Kaget
Muntah Muntah
0
Muntah
Sedih Sedih
0
Sedih
Ketawa Ketawa
0
Ketawa
Cinta Cinta
0
Cinta
Ngakak Ngakak
0
Ngakak