Tak Cuma di Real Life, Corona Juga Terpopuler di Google 2020

1 min


116
Tak Cuma di Real Life, Corona Juga Terpopuler di Google 2020

Jakarta, CNBC Indonesia- Virus Corona menjadi topik terpopuler di Google tahun 2020 ini. Pandemi tersebut menjadi trending secara general dalam mesin pencarian tersebut.
“Mengawali di awal tahun tidak terpungkiri ini tren global tentang virus corona, semua orang mencari soal virus corona,” kata Head of Consumer Apps Marketing Google Indonesia, Fida Heyder, Selasa (8/12/2020).
Hal-hal yang terkait Virus Corona juga ikut masuk yakni topik PSBB dan Hand Sanitizer.Sementara itu kategori pertanyaan ‘apa itu’ topik mengenai corona juga ikut masuk. Misalnya saja apa itu lockdown, apa itu WFH, apa itu virus corona dan apa itu PSBB.
Hal yang sama juga terjadi di ‘bagaimana cara’, yakni pencarian mengenai cara membuat hand Sanitizer jadi salah satu yang terpopuler.
Pemberitaan mengenai Covid-19 dan PSBB Jakarta juga masuk jadi berita terpopuler dalam pencarian Google di tahun ini.
Fida menambahkan karena semua orang mencari mengenai Covid-19, Google juga berusaha untuk membantu penggunanya dengan mengubah tampilan search page.
“Untuk menunjukkan yang terbaru di seputar Covid, statistik, berita yang terupdate. Sampai sekarang halaman itu masih ada karena orang-orang masih mencari,” kata Fida.

Dia menyebutkan pencarian tahun ini dan sebelumnya masih cukup mirip. Misalnya masih ada soal gaya hidup sehat, yang pada 2020 ditambah juga soal aktivitasnya.
“Mungkin kalau tahun kemarin kita ada niat tapi tidak ada dipaksa berubah. Tahun ini tuh kita dipaksa berubah banget. Pencariannya cara bagaimana menjadi aktif. Bersepeda itu sangat tinggi sekali,” ungkapnya.

[Gambas:Video CNBC]

(dob/dob)


Like it? Share with your friends!

116

What's Your Reaction?

Marah Marah
0
Marah
Suka Suka
0
Suka
Kaget Kaget
0
Kaget
Muntah Muntah
0
Muntah
Sedih Sedih
0
Sedih
Ketawa Ketawa
0
Ketawa
Cinta Cinta
0
Cinta
Ngakak Ngakak
0
Ngakak