StikerWA.CO, Jakarta – Fitur penghapusan di WhatsApp memungkinkan pesan terkirim bisa dihapus lagi dari perangkat pengirim, selama pesan tidak lebih dari 60 menit. Mungkin berguna untuk si pengirim, tapi fitur ini hanya akan membangkitkan rasa penasaran si penerima pesan yang sudah terhapus itu tanpa sempat membacanya.
Setelah WAMR mulai merekam, semua pesan yang dihapus dapat dilihat di antarmuka aplikasi, dikategorikan berdasarkan jendela obrolan individual, seperti layar utama WhatsApp. Untuk menampilkan pesan yang sudah dihapus itu, WAMR hanya memerlukan akses ke notifikasi pengguna. Memberikan akses notifikasi memungkinkan aplikasi untuk memulihkan pesan yang dihapus tanpa mencoba masuk ke akun WhatsApp pengguna yang mengundang risiko pemblokiran akun. Setelah pengguna memberikan akses notifikasi, aplikasi pada dasarnya dapat mengawasi notifikasi yang masuk, dan apa pun yang pernah dikirim ke ponsel pengguna melalui WhatsApp akan ditangkap. Setelah ditangkap, bahkan jika ada sesuatu yang dihapus dari pengirim, aplikasi menggunakan data cache untuk menampilkan pesan yang dihapus itu.WAMR juga dapat menyimpan file media yang dihapus termasuk foto yang masih akan terlihat setelah pengirim menghapusnya. Namun, fitur ini memerlukan pengunduhan media otomatis untuk ‘Aktif’ di perangkat pengguna.Namun, perhatikan juga bahwa karena berfungsi dengan menangkap notifikasi yang masuk di ponsel, WAMR tidak akan dapat menangkap pesan kalau pengguna tidak mendapatkan notifikasi. Ini termasuk obrolan individu atau grup yang telah disenyapkan di WhatsApp.INDIAN EXPRESS | INDIA TODAYBaca juga:Pastikan iPhone Anda tak Disusupi Spyware Pegasus, Begini Caranya