TRIBUNWIKI: Rodri Jadi Trending Topic Google, Siapa Dia?

1 min


112
TRIBUNWIKI: Rodri Jadi Trending Topic Google, Siapa Dia?

StikerWA.COM, MAKASSAR- Nama pesepak bola Rodri menjadi trending topic google, Jumat (5/7/2019).
Pembahasan yang menyeruak ke publik yakni, Rodri yang telah resmi menjadi bagian dari Manchester City.
Pria bernama lengkap Rodri Hernandez didapuk sebagai penerus estafet dari gelandang bertahan andalan Manchester City, Fernandinho, yang mulai menua.
Ini juga merupakan salah satu upaya Manchester City untuk mengamankan salah satu buruan utamanya pada bursa transfer musim panas 2019.
Ruangan Kepala Bappeda Sulbar Terbakar, Segini Perkiraan Kerugian Materil
Empat Penganiayaan Driver Ojol Depan MP Mulai Bergulir di Kejaksaan
Dilansir dari BolaSport.com dan Marca, kepindahan Rodri semakin dekat setelah dia telah membayar klausul pelepasannya di Atletico Madrid pada Rabu (3/7/2019).
Seperti diberitakan BolaSport.com sebelumnya, Rodri terikat dengan klausul senilai 70 juta euro dengan Atletico Madrid sejak bergabung pada 2018 silam.
Jika dirupiahkan, nilai klausul pelepasan Rodri dari Atletico Madrid itu akan mencapai angka 1,1 triliun.
Adapun bagi Manchester City, mahar transfer Rodri ini akan menjadi yang tertinggi dalam sejarah. Melewati, Riyad Mahrez yang diboyong dengan mahar 67,8 juta euro.
Rodri sendiri punya reputasi yang bagus sebagai gelandang bertahan jempolan.
Opta mencatat bahwa pada musim 2017-2018, Rodri menjadi pemilik catatan recovery (merebut bola kembali dari lawan) terbanyak kedua di lima liga top Eropa, yaitu 321.


Like it? Share with your friends!

112

What's Your Reaction?

Marah Marah
0
Marah
Suka Suka
0
Suka
Kaget Kaget
0
Kaget
Muntah Muntah
0
Muntah
Sedih Sedih
0
Sedih
Ketawa Ketawa
0
Ketawa
Cinta Cinta
0
Cinta
Ngakak Ngakak
0
Ngakak