WhatsApp-Instagram Cs Down, Ini Penjelasan Operator Telco

1 min


113
WhatsApp-Instagram Cs Down, Ini Penjelasan Operator Telco

Jakarta, CNBCIndonesia- Rabu (22/Mei/2019) Pemerintah memutuskan membatasi aktivitas warga di media sosial dan layanan perpesanan. Group Head Corporate Communication XL, Ayu, mengatakan bahwa Operator XL Axiata mematuhi arahan dan keputusan pemerintah tersebut. “Mengikuti perkembangan situasi saat ini, maka Operator termasuk XL Axiata sepenuhnya mematuhi arahan dan keputusan pemerintah seperti yang disampaikan dalam konferensi pers yang disampaikan Menkopolhukam dan Menkominfo hari ini (22/5),” ucap Ayu pada CNBC Indonesia (22/5/2019).Ayu berkata bahwa XL Axiata sudah melakukan pembatasan tersebut pada siang ini. Sesuai arahan pemerintah untuk dilakukanya pembatasan akses layanan telekomunikasi, khususnya layanan media sosial.Ia juga menambahkan bahwa pembatasan ini berlaku untuk semua operator, tidak hanya untuk XL Axiata saja. 
Selain itu, Indosat Ooredo juga telah mematuhi peraturan dan keputusan pemerintah. Almansyah Auriyanto, Public Relation Indosat memberikan rilis pesan pada CNBC Indonesia bahwa Indosat Ooredo juga mematuhi keputusan tersebut.”Mengikuti perkembangan situasi saat ini, maka Indosat Ooredoo sepenuhnya mematuhi arahan dan keputusan pemerintah seperti yang disampaikan dalam konferensi pers yang disampaikan Menkopolhukam dan Menkominfo hari ini (22/5), yakni dilakukannya pembatasan akses layanan telekomunikasi khususnya layanan media sosial,” dari Almansyah mengutip Turina Farouk, Group Head Corporate Communications Indosat Ooredoo (22/5/2019)Menkopolhukam Wiranto, saat menggelar konferensi pers di kantornya menyebutkan bahwa membatasi layanan media sosial dan perpesanan bisa memperkeruh suasana karena terindikasi menjadi sumber utama persebaran hoax.”Kami menyesalkan ini dilakukan, bukan seweang-wenang tapi untuk amankan negeri yang kita cintai ini,” ujar Wiranto di kantornya (22/5/2019).Simak video penjelasan pemerintah tentang pembatasan akses ke Whatsapp-Instagram Cs di bawah ini:[Gambas:Video CNBC] (roy/roy)


Like it? Share with your friends!

113

What's Your Reaction?

Marah Marah
0
Marah
Suka Suka
0
Suka
Kaget Kaget
0
Kaget
Muntah Muntah
0
Muntah
Sedih Sedih
0
Sedih
Ketawa Ketawa
0
Ketawa
Cinta Cinta
0
Cinta
Ngakak Ngakak
0
Ngakak