WhatsApp Rilis Fitur Buat HP Anti Lemot, Ini Caranya!

1 min


109
WhatsApp Rilis Fitur Buat HP Anti Lemot, Ini Caranya!

Jakarta, CNBC Indonesia – Para pengguna WhatsApp di Indonesia kini sudah bisa menggunakan fitur manage storage yang membuat ruang penyimpanan ponsel menjadi lebih lega sehingga tak bikin smartphone anti lemot.
Fitur baru ini mulai dikirimkan WhatsApp pada 9 November 2020. Pada smartphone Android fitur ini dikirimkan pada versi 2.20.205.13 Jadi kalian sudah bisa melakukan pemutakhiran (update) aplikasi WhatsApp.
Cara kerja fitur ini adalah menghapus gambar, foto, dan meme dengan sekali tekan tombol. Kalian tidak perlu lagi menghapusnya secara satu persatu. Kehadiran fitur baru ini diungkapkan oleh WhatsApp melalui akun twitter resminya.”Kami telah mempermudah peninjauan, menghapus item secara massal, dan mengosongkan memori internal,” ujar WhatsApp, seperti dikutip Kamis (12/11/2020).

Update terbaru ini sebenarnya berbeda dengan versi uji coba di mana dalam versi uji coba fitur ini juga dapat menghapus semua percakapan di chat individual maupun Grup WhatsApp.
Kemungkinan ini karena WhatsApp bulan ini akan mengirimkan fitur hapus pesan otomatis. Dengan mengaktifkan fitur ini pesan di WhatsApp akan hilang secara otomatis tujuh hari setelah chat terkirim.
Bagi kalian yang ingin melakukan bersih-bersih ruang penyimpanan bisa ikuti cara ini. Masuk ke Setting > Storage and Data > Manage Storage. Setelahnya pilih chat atau group chat yang percakapannya yang ingin kalian hapus.

[Gambas:Video CNBC]

(dob/dob)


Like it? Share with your friends!

109

What's Your Reaction?

Marah Marah
0
Marah
Suka Suka
0
Suka
Kaget Kaget
0
Kaget
Muntah Muntah
0
Muntah
Sedih Sedih
0
Sedih
Ketawa Ketawa
0
Ketawa
Cinta Cinta
0
Cinta
Ngakak Ngakak
0
Ngakak