Google Photos sekarang bisa menerima foto dan video dariFacebook. Setelah dirilis untuk sejumlah wilayah pada awal Mei lalu, tools di Facebook ini sudah tersedia secara global untuk para pengguna.
Tools ini memudahkan pengguna untuk menyalin foto atau video dari Facebook ke Google Photo tanpa perlu mengunduh dan mengunggahnya kembali ke platform tersebut.
Google dalam blog yang ditulisnya menyebutkan, kemudahan perpindahan data antar platform atau yang disebut sebagai data portability ini bakal mendorong inovasi di industri internet.
“Orang-orang memiliki kendali lebih tinggi atas informasi miliknya, sekaligus mendorong kita untuk membuat produk yang bagus karena pengguna bisa pergi kapanpun,” kata Google.
Seperti diketahui bahwa sebelumnya tool ini baru tersedia untuk para pengguna Facebook di negara Afrika, Asia Pasifik, dan Amerika Latin. Kini tools tersebut sudah tersedia secara global untuk pengguna Facebook.
Untuk menggunakan tools ini, pengguna dapat menemukannya pada opsi ” Transfer a copy of your photos and videos” yang terletak di bagian bawah menu pengaturan “Your Facebook Information”.
Begini Caranya mencoba mengaksesnya, tools tersebut sudah tersedia di Facebook versi web dalam menu “Your Facebook Information” di bagian Settings seperti pada gambar berikut ini.
Setelah dipilih, akan muncul opsi untuk mentransfer salinan data berupa foto atau video. Kemudian akan muncul ikon Google Photo yang artinya pengguna dapat secara otomatis tersambung dengan layanan Google Photo.
Ketika mengklik ikon tersebut, pengguna bisa langsung memilih data yang ingin ditransfer apakah foto atau video. Tools Facebook ini merupakan bagian dari proyek open-source Data Transfer Project yang diinisiasi oleh Microsoft, Facebook, Google, dan Twitter pada 2018.
Tujuannya adalah mempermudah pengguna dalam memindahkan data antar layanan online.
“Nantinya semua orang dapat mentransfer foto dan video mereka ke platform lain yang ikut berkolaborasi dalam Data Transfer Project,” tulis Facebook dalam The Verge